MONITORING POSKO NATARU 2021 BEKERJA SAMA DENGAN KEMENHUB DAN ANGKASA PURA

Yogyakarta-21 Desember 2021, Kantor Kesehatan Pelabuhan Yogyakarta bersama dengan Tim Kementerian Perhubungan dan Angkasa Pura telah melaksanakan monitoring kesiapan posko NATARU 2021 di Bandara International Adisutjipto Yogyakarta. Liburan akhir tahun yang akan segera berlangsung di masa pandemi ini perlu adanya pengawasan yang ketat agar tidak terjadi lonjakan kasus penularan Covid-19 di masa liburan akhir tahun ini. Pengawasan dilakukan dengan mendirikan Posko NATARU 2021 di Bandara International Adisutjipto Yogyakarta. Bandara International Adisutjipto sebagai salah satu pintu gerbang kedatangan di Yogyakarta perlu dilakukan pengawasan yang ketat.

 

Dari hasil monitoring yang telah dilaksanakan oleh tim gabungan dari KKP Yogyakarta, Kementerian Perhubungan dan Angkasa Pura menunjukan hasil bahwa Bandara International Adisutjipto Yogyakarta sudah siap menghadapi lonjakan penumpang di masa libur NATARU. (RV)

Share this Post: